Saturday 20 April 2013

CARA MENAIKKAN RESOLUSI PC ATAU NOTEBOOK


Kali ini saya akan bagikan sebuah tutorial bermanfaat bagi yang menggunakan windows 8 namun resolusi PC-nya tidk mendukung windows 8.Meskupun sekarang saya tidak memakai windows 8. Beberapa hari yang lalu saya menginstall windows 8 pada leptop teman saya Setelah install windows 8 sampai semua menjadi perfect alias sempurna saya belum menguji semua aplikasi bawaan windows 8. Ketika saya mau mencoba aplikasi bawaan windows 8, ternyata aplikasi bawaan windows 8 seperti camera, Weather, Music, Calender dan masih banyak lagi aplikasi bawaan windows 8 yang tidak bisa dibuka.


Tidak semua PC aatu laptop support kepada windows 8 Karena  windows 8 hanya mendukung resolusi 1024 x 768 yang tidak semua PC atau laptop memiliki resolusi seperti itu
Akhirnya saya menemukan solusinya dan ahirnya bisa juga. Sekarang saya akan share cara mengatasinya.
Cara menaikkan resolusi pada windows 8

Pertama, Buka menu RUN, caranya adalah dengan menekan tombol Windows + R pada keyboard.

Lalu Ketikkan “Regedit” (tanpa tanda petik) lalu enter atau klik OK

Tekan Ctrl + F kemudian ketikkan “Display1_DownScalingSupported” (tanpa tanda petik).

Jika sudah ketemu klik dua kali “Display1_DownScalingSupported“

Pada “Value Data” ganti angka 0 menjadi angka 1 kemudian OK.

Restart PC sahabat .

Setelah Restart selesai klik kanan di desktop sobat kemudian pilih Screen Resolution.

Ganti resolusi PC sobat menjadi 1024 x 768 kemudian klik OK.

Selesai. sekarang semua aplikasi bawaan windows 8 yang tidak bisa dibuka menjadi bisa dibuka semua.
Sekian tutorial dari saya dan mudah-mudahan bisa membantu anda yang mengalami masalah seperti ini.

thank's to: http://yusuefarsha.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment